DLHK Provinsi Riau Bersinergi Dengan Kemenkeu Dalam Pengelolaan DBH-DR


Rilis Berita : 2023-02-08 12:36:57

Pekanbaru - Selasa (29/11/2022, bertepatan dengan HUT KORPRI yang ke-51, Dinas LHK Provinsi Riau mengadakan acara yang bertajuk “Rapat Pembinaan, Evaluasi, dan Pengendalian Kegiatan Sumber Dana DBH-DR Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Provinsi Riau”. Hadir dalam acara yang bertempat di Hotel Prime Park Pekanbaru ini, Kadis LHK Provinsi Riau yang diwakili Sekretaris Dinas LHK Provinsi Riau, Setyo Widodo, Kepala Bappeda Provinsi Riau, Kepala dan Staf UPT KPH Lingkup Dinas LHK Provinsi Riau, Narasumber yang berasal dari Kementerian LHK, Pak Hariyanto, Kementerian Keuangan, Pak Eko serta dari BPKAD Provinsi Riau, Pak Afdillah.

Dalam sambutannya Kadis yang diwakili oleh Sekretaris DLHK Provinsi Riau mengatakan bahwa, “sesuai dengan yang disampaikan ketua pelaksana acara, bahwa rapat ini bersifat pembinaan, evaluasi, dan selalu di buat tiap tahun dimana secara khusus penggunaanya dikunci dalam Permen Keuangan No. 216/BMK/07/ Tahun 2021.

“Jadi kita ada prioritas program DBH-DR yang telah dilaksanakan diantaranya, kita ada pembinaan/pengawasan dalam rangka pengembangan rehabilitasi lahan, ada juga koordinasi sinkronisasi pengamanan hutan / patroli hutan, program pencegahan karhutla, pelatihan masyarakat peduli api, program pengembangan pembenihan untuk rehabilitasi lahan dan juga penyiapan perhutanan sosial”, sambungnya.

“Kita dapat sharing bersama, dimana ada narasumber dari Kementerian KLHK dan Keuangan untuk mendapatkan solusi dari berbagai hal yang kita hadapi, sehingga kegiatan kedepan agar lebih baik”, tutupnya. (MCR/DLHK)