Kepala DLHK Riau terima bibit pohon sebagai hantaran undangan dari Kelompok Tani Hutan.


Rilis Berita : 2021-06-02 13:42:12

Pekanbaru - Selasa, 19 Januari 2021. Ketua KTH Bukik Ijau, Hendri Yanto didampingi oleh Yayasan Hutanriau berkunjung ke Pekanbaru, sarapan bersama Mamun Murod Kepala Dinas LHK Prov. Riau menghadiahkan 8 jenis bibit tanaman buah hutan endemik Riau yang bernilai jual tinggi dan sudah mulai langka keberadaannya.

Kelompok Tani Hutan (KTH) Bukik Ijau merupakan sekelompok masyarakat petani yang hidup di sekitar Hutan Lindung Bukit Batabuh (HLBB), Provinsi Riau. KTH ini dibentuk pada tahun 2016 di Desa Air Buluh, Kabupaten Kuantan Singingi yang saat ini telah meraih kelas Madya.

“Kami bersilaturahmi kepada pembina kami di Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan dan BPDAS untuk memperoleh dukungan (dalam) memperkenalkan Sentra Jernang dan Sekolah Tani Hutan yang kami mulai dari Kuantan Singingi” ungkap Hendri.

Adapun 8 bibit yang dihantarkankan Hendri yaitu Jernang jantung, Jernang burung, Maneh, Kulun tunjuak, Kaki nyamuak, Melang taun, Ghitan dan Barangan (chest nut). Ketujuh jenis bibit ini dibawa langsung oleh Hendri dari Desa Air Buluh yang waktu tempuhnya lebih kurang 7 jam dari kota Pekanbaru.

Kepala DLHK Provinsi Riau, Maamun Murod menyambut gembira kedatangan KTH Bukik Ijau dan beliau langsung mengagendakan untuk turun ke Desa Air Buluh minggu depan. “Saya sangat gembira atas kunjungan ini, insya Allah minggu depan kami akan turun ke lapangan untuk melihat langsung budidaya Jernang yang dilakukan KTH (Bukik Ijau)” ujar Murod saat dikonfirmasi.(MCR/DLHK)